BLOGGER TEMPLATES Memes

Wednesday, 2 January 2013

STERILISATOR MASA DEPAN “STERIN IMPIAN”

STERILISATOR MASA DEPAN “STERIN IMPIAN”

Teknologi kesehatan terus berkembang. Kian hari, kian canggih dan inilah inovasi terbaru dan lebih mengagumkan. Sterilisator tercanggih karena produk ini adalah produk satu-satunya. Dari beberapa sterilisator, ada kendala-kendala yang terjadi diantaranya:
  1. Lamanya waktu proses sterilisasi yang diperlukan
  2. Proses pengoperasian yang rumit
  3. Bahan yang digunakan
  4. Alat sterilisasi yang terlalu besar dan membutuhkan ruangan
  5. Tidak efisien untuk dibawa kemana-mana
  6. Banyaknya biaya yang dikeluarkan untuk mendapatkannya
  7. Kurangnya perlindungan keamanan
Untuk mengatasi kendala-kendala tersebut maka hadirlah sebuah alat tercanggih yaitu alat sterilisasi STERIN IMPIAN. Sterilisator ini mempunyai fitur lengkap diantaranya:
  1. Dipoles stainless steel
  2. Ukuran yang unik dan mudah dibawa kemana-mana
  3. Sistem pengaturan audio yang digunakan untuk peringatan sterilisasi selesai
  4. Sistem peringatan jika sistem ada masalah
  5. Waktu sterilisasi yang diperlukan sangat singkat ± 1 menit
  6. Dilengkapi semprot air secara otomatis dan pengeringnya dalam waktu singkat
  7. Dilengkapi sinar ultraviolet untuk membunuh virus, kuman, dan bakteri setelah alat digunakan oleh pasien dengan penyakit menular
  8. Biaya yang ekonomis untuk mendapatkannya
  9. Perlindungan keselamatan ganda yang dijamin aman
  10. Dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun
Deskripsi Alat

Nama Alat : Sterin Impian
Alat ini sungguh unik dan sangat membantu bagi dunia kesehatan karena dengan alat ini semua akan menjadi lebih efektif dan efisien.

Bagian-Bagiannya:
  1. Kotak Mesin : Kotak ini berukuran 20 x 15 cm. Disinilah otak dari semuanya karena merupakan kotak ajaib yang dapat menjalankan semua operasi yang ada.
  2. Tombol On/Off : Tombol yang digunakan untuk menghidupkan tetapi untuk mematikannya tak perlu menekannya karena secara otomatis alat akan berhenti setelah proses selesai.
  3. Layar Kuning : Layar penunjuk suhu, layar ini akan beroperasi secara otomatis sehingga tidak perlu mengatur suhu yang ada.
  4. Trio Lampu : Tiga lampu yang memiliki warna berbeda dan memberi peringatan yang berbeda pula diantaranya:
      Warna Hijau : Pemberitahuan bahwa proses sedang berlangsung
      Warna Merah : Peringatan jika terjadi suatu masalah saat proses berlangsung atau proses sterilisasi membutuhkan sinar ultraviolet.
      Warna Biru : Pemberitahuan bahwa proses sterilisasi sudah selesai
  1. Lubang : Tempat Ventilasi udara bersama speaker.
  2. Kabel : Tempat atau jalur menuju ke semprot
  3. Semprot : Alat pengeluaran ukuran 20 cm yang terdiri dari 3 bagian yaitu:
    Semprot A : Berada dibawah yang berfungsi menyemprotkan air atau uap secara otomatis tergantung alat yang akan di sterilisasi.
    Semprot B : Berada diatas yang berfungsi sebagai pengering alat secara otomatis.
    Semprot C : Berada diantara semprot A dan Semprot B berfungsi untuk memancarkan sinar ultraviolet sesuai kebutuhan secara otomatis.

    Cara kerja :
  1. Tempatkan alat yang akan di sterilisasi dimana saja
  2. Ambil alat Sterin lalu arahkan semprot ke alat yang akan di sterilisasi
  3. Tekan tombol On pada Kotak mesin, pastikan lampu berwarna hijau
  4. Tunggu ± 1 menit hingga lampu biru menyala, jika lampu biru belum menyala dan lampu merah yang menyala maka terdapat alat yang terdeteksi penyakit menular.
  5. Biarkan alat beroperasi hingga lampu merah padam dan lampu biru menyala maka secara otomatis alat sterin akan berhenti beroperasi dan proses telah selesai.
Demikianlah alat masa depan yang saya sajikan. Selain memiliki bentuk yang unik, kecepatan sterilisasi, dan serba otomatis. Diharapkan dengan adanya alat STERIN IMPIAN ini bisa lebih membantu dan mempermudah dalam dunia kesehatan. Serta menjadikan alat-alat kesehatan menjadi lebih steril dan terhindar dari berbagai penyakit menular yang dapat membahayakan pasien.